Kisah Miss T, Kura-kura Berumur 90 Tahun Ganti Kaki dengan Roda Setelah Diamputasi

Kura-kura bernama Mrs. T.(onegreenplanet.com)

Editor: Arif Sodhiq - Minggu, 19 Desember 2021 | 15:00 WIB

Sariagri - Seekor kura-kura berusia 90 tahun harus rela berjalan dengan bantuan roda setelah diserang seekor tikus saat sedang tidur satu tahun lalu. Kondisi ini membuat pemiliknya, Jude Ryder mencoba untuk membantu kura-kura bernama Mrs. T itu agar bisa berjalan lagi.

Upaya untuk membantu Mrs. T melalui penanganan medis tidak mudah karena lukanya saat itu sudah sangat parah. Akhirnya dokter terpaksa mengamputasi kaki depan Mrs. T. 

Namun seolah tidak kehabisan akal, Dale Ryder, putra Jude, seorang insinyur mesin menciptakan alat bantu roda untuk membantu Mrs. T menikmati bisa melakukan mobilitas seperti sebelumnya. 

“Rasanya seperti memasangkannya dengan pengisi daya turbo -kecepatannya menjadi dua kali lipat dari biasanya. Mrs. T masih cukup muda untuk ukuran seekor kura-kura. Dia bisa bertahan selama 50 tahun lagi – yang dia butuhkan hanyalah satu set ban baru setiap saat,” kata Ryder dikutip dari onegreenplanet.com. Minggu (19/12/2021). 

Menurut Ryder, saat ini Mrs. T lebih aktif berjalan dengan roda barunya. Dia selalu meninggalkan jejak yang ketika berjalan di taman. 

Kura-kura memiliki cangkang untuk melindungi dari predasi dan ancaman lainnya. Cangkang kura-kura umumnya keras, dan seperti anggota lain dari subordo Cryptodira. Ketika merasa terancam, kura-kura akan menarik leher dan kepala mereka langsung ke belakang ke dalam cangkang sebagai perlindungan diri.

Baca Juga: Kisah Miss T, Kura-kura Berumur 90 Tahun Ganti Kaki dengan Roda Setelah Diamputasi
'Mobil Bergoyang' Diamankan Polisi, Ternyata Isinya Ini

Ada beberapa spesies kura-kura, salah satunya kura-kura raksasa Galapagos yang panjangnya bisa lebih dari 1,2 m. Jenis lainnya misalnya kura-kura tanjung berbintik dengan cangkang berukuran 6-8 cm.

Kura-kura merupakan hewan darat yang hidup paling lama di dunia, meski spesies yang hidup paling lama masih diperdebatkan. Kura-kura Galápagos tercatat hidup lebih dari 150 tahun, tetapi kura-kura raksasa Aldabra bernama Adwaita mungkin hidup sekitar 255 tahun. Secara umum, sebagian besar spesies kura-kura dapat hidup 80-150 tahun. Kura-kura tenang dan bergerak sangat lambat, dengan kecepatan berjalan rata-rata 0,2–0,5 km/jam.

Video terkait: